Zaid Bin Tsabit (Sekertaris Yang Cerdas)



Selamat malam sahabat blogger semuanya pada kesempatan kali ini admin ingin menshare artikel tentang agama islam. Semoga artikel dibawah ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Langsung saja dibaca artikel tentang Zaid Bin Tsabit dibawah ini !

Ketika ajakan perang badar mulai diserukan oleh bagidan Nabi Muhammad SAW, kaum muslimin bersemangat menyambutnya, tak terkecuali dari golongan anak-anak. Salah satu diantara anak-anak tersebut adalah Zaid Bin Tsabit kecil. Saat itu dia masih berumur kurang lebih 13 tahun, tapi tekadnya untuk mengangkat pedang dan melawan kaum Kafir Quraisy emi  berjihad Fii Sabiliha tak dijalan Allah SWT tak mengalahi semangat dari pada para seniornya.

Saat itu dengan menenteng sebuah pedang yang panjangnya melebihi tinggi postur tubuhnya dia menghadap kepada Rasullulah. "Wahai Rasullulah, izinkan aku bersamamu untuk  memerangi musuh-musuh Allah dan berjihad dibawah pimpinanmu." Ucapnya dengan penuh ketegasan. Rasullulah sangat takjub terhadap apa yang ditunjukkan oleh sahabat ciliknya itu. Namun apa boleh dikata bahwa usia zaid pada waktu itu masilah sangat kecil dan juga Rasullulah meminta agar Zaid menahan terlebih dahulu hasratnya itu.

Dengan menepuk-nepuk halus pundak zaid sambil menghiburnya. Rasullulah meminta zaid untuk untuk kembali pulang kerumahnya. Sambil menyeret pedangnya Zaid berbalik pulang dengan penuh rasa kekecewaan yang kemudian keluarlah tetes air mata karena dia tidak bisa menyertai Rasullulah dalam perang tersebut. Sesampainya dirumah Zaid kecil menceritakan kejadian tersebut kepada sang ibunda tercinta yang bernama An Nawaaru binti Malik Al Malik. Ibunya menghibur Zaid bahwa dia masih bisa berjuang di jalan Allah dengan cara yang berbeda.

Dalam usia yang masil tergolong kecil tersebut Zaid kecil sudah bisa membaca, menghafal dan menulis Al Qur'an dengan baik dan benar. Potensi inilah yang ditangkap oleh sang ibu untuk menyalurkan minat Zaid dalam berjihad di jalan Allah. Sepulang Rasullulah dari peperangan, ia pun langsung menyampaikan hajatnya ini kepada rasullulah. Mendengar hali itu Rasulullah mengetesnya dan rasulpun mengagumi bakat yang dimilik oleh Zaid Bin Tsabit. Kemudia nabipun menyuruh Zaid  untuk belajar bahasa Ibrani bahasa dari pada kaum Yahudi dan dengan atas izin Allah SWT dia dapat mempelajari bahasa tersebut baik lisan maupun tulisan. Rasul juga memerintahkan kepada Zaid untuk mempelajari bahasa Suryani dan lagi -lagi Zaid kecil bisa mempelajari bahasa Suryani tersebut. Sebab kedua hal tersebut sangat sering digunakan oleh para musuh-musuh islam dan lebih anehnya lagi dia dapat mengerti kedua bahasa tersebut hanya dalam waktu yang sesingkat-sesingkatnya yaitu 32 hari.

Di usia yang masih sangat muda Zaid menjadi salah satu orang yang mendapat kepercayaan dari rasullulah untuk menjadi sekertaris beliau.Tidak hanya itu saja karena juga faktor lainnya yaitu berupa kemampuan zaid untuk menghafal kitab suci Al Qur'an serta ketika Rasul memperoleh wahyu dari Allah SWT maka Nabi memanggil Zaid dan meminta agar Zaid menuliskan wahyu yang datang kepada nabi tersebut.

Karena kedekatannya dengan kitab suci umat islam tersebut maka setelah Rasul wafat maka Zaid dijadikan rujukan utam apabila ada seseorang yang bertanya tentang Al Qur'an. Dimasa pemerintahan Khalifah Abu Bakar As Shidiq, Zaid dipercaya sebagai ketua kelompok dalam penyusunan kitab suci Al Qur'an dan pada pemerintahan Ustman Bin Affan dia diperintahkan menjadi ketua tim penyusun Mushaf Al Qur'an.

Nb : Gambar Berasal Dari Daulah Islamiyah

Sekian yang dapat admin sampaikan semoga dapat bermanfaat bagi kita semua dan jangan lupa untuk berkunjung kembali ke blog admin. Ingat jangan lupa sebarkan alamat blog ini kepada teman-teman sahabat dan jika sahabat semua ingin menshare ulang artikel ini maka cantumkanlah alamat blog yang bersangkutan, Terima Kasih.
Share on Google Plus

Tentang bang opek

Seseorang yang selalu berusaha untuk menjadi lebih baik lagi dari waktu ke waktu. Dan semoga artikel yang tedapat pada situs milik Bang Opek ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita kedepannya nanti. Bagi yang memiliki saran atau kritik silahkan hubungi Bang Opek melalui Fanspage atau Twitter kami dan juga bisa melalui Formulir Kontak pada bagian bawah (footer)

0 komentar:

Posting Komentar